RESEP SINGKONG GORENG RENYAH ISTIMEWA
Bahan dan Bumbu :
1 kg singkong, cuci bersih, kupas, potong sesuai selera
1½ liter air biasa/ air es
5 siung bawang putih, haluskan
1 sdm garam
2 sdm margarin
mentega/ margarin untuk olesan
keju parut
susu kental manis (tambahan)
CARA MEMBUAT SINGKONG KEJU GORENG ENAK :
- Campurkan air dengan bawang putih dan garam, aduk rata lalu sisihkan untuk rendaman.
- Goreng singkong sampai setengah matang, angkat dan tiriskan.
- Segera rendam ke dalam bahan rendaman dan biarkan sekitar 5 menit.
- Angkat dan tiriskan.
- Panaskan minyak hingga benar-benar panas lalu goreng singkong hingga matang dan merekah.
- Segera olesi singkong dengan mentega, taburi dengan keju parut dan susu kental.
Semoga bermanfaat. SELAMAT BERKREASI bundaaa...
Posting Komentar
Posting Komentar